Featured Post
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
TIPS AGAR DAGING AYAM EMPUK UNTUK DIPANGGANGDaging ayam yang empuk saat akan dipanggang bukan hanya di angan-angan saja kok. Sajikan ayam dengan panggang empuk yang akan menjadi favorit keluarga dengan tips berikut.
CARA pertama :
> Cuci bersih daging ayam dengan air jernih, kemudian beri perasan air jeruk nipis dan juga garam. Diamkan sejenak selama kurang lebih 2-3 menit.
> Kemudian Masukkan bumbu di dalam wajan dan atur ayamnya di atasnya. Tambahkan air hingga ayam terendam seluhurnya. Masak ayam dengan api sedang (jangan terlalu kecil) kurang lebih selama 45 menit.
> Rendam ayamnya dalam bumbu panggang selagi hangat, diamkan 15-30 menit.
> Pangganglah dengan menggunakan teflon atau panggangan.
CARA kedua :
> Cuci bersih daging ayam di bawah air yang mengalir.
> Masukkan ke dalam sebuah baskom yang sudah diberikan bumbu.
> Bungkus ayam yang sudah dibumbui dengan daun pepaya yang sudah diremas. Biarkan selama kurang lebih 45-60 menit.
> Panggang ayamnya hingga matang.
Pastikanlah untuk selalu menyajikan ayam dalam kondisi hangat sehingga terasa empuk dan lembut dagingnya.
Komentar
Posting Komentar
"Terima kasih sudah membaca blog saya, silahkan tinggalkan komentar"