Featured Post

RESEP MASAKAN SUP AYAM JAHE

Rendang

Hai, kembali lagi dengan saya. Masih tentang makanan khas indonesia. Kali ini makanan khas indonesia yang akan saya bahas tentang makanan yang terkenal dari tanah padang, yaitu Rendang. Rendang adalah masakan yang rasa masakannya didominasi oleh citra rasa pedas yang menggunakan campuran dari berbagai bumbu dan rempah-rempah. 

Masakan ini diproses dengan cara dipasak yang dipanaskan berulang-ulang dengan santan kelapa. Presesnya dengan memakan waktu berjam-jam hingga kerinig dan berwarna hitam pekat. Dalam suhu ruangan, rendang dapat bertahan hingga berminggu-minggu. Rendang yang dimasak dalam waktu yang lebih singkat dan santannya belum mengering.

Seperti yang saya katakan tadi makanan ini terkenal dari tanah padang dan makanan ini dapat ditemukan di seluruh warung nasi padang di seluruh dunia. Makanan ini sangat ppopuler di Indonesia dan negara-negara Asia tenggara lainnya, seperti Singapura, Malaysia, Brunei, Filifina dan Thailand. Di daerah asalnya, Minangkabau, rendang disajikan diberbagai upacara adat dan perhelatan istimewa. Walaupun Rendang merupakan makanan khas dari daerah Minangkabau memiliki teknik memasak serta pilihan dan penggunaan bumbu yang berbeda.

Renadang merupakan makanan yang sangat berprestasi, dimana pada tahun 2011 rendang di nobatkansebagai hidangan yang menduduki peringkat pertama daftar World's 50 Most Delicious Foods(50 Hidangan Terlezat Dunia) versi CNN Internationa.

Di masyarakat minangkabau Rendang merupakan makanan yang memiliki posisi yang terhormat dalam budaya masyarakat Minangkabau. Rendang memiliki filodofi tersendiri bagi masyarakat Miinang Sumbar. yaitu Musyawarah dan mufakat, yang berangkat dari empat bahan pokok yang melambangkan keutuhan masyarakat minang, Yaitu ;
1. Daging Sapi
2. Karanbia (kelapa)
3.Lado (cabai)
4. Pemasak (bumbu)

Makana Rendang juga merupakan hidangan yang wajib sajikan dalam setiap seremoni  adat, rendang juga merupakan hidangan istimewa dalam kenduri khitanan, ulang tahun, pernikahan atau peralatan keagamaan. Dua macam jenis rendang yaitu rendang kering dan rendang basah.

Komentar